Material Dinding Rumah Bernafas

Material Dinding Rumah Bernafas
detail berita

PENGGUNAAN material untuk dinding bernafas dapat beragam, tetapi harus diingat bahwa material yang digunakan adalah material yang mudah tergantikan. Seperti penggunaan kayu yang lama untuk digantikan karena memerlukan waktu yang panjang untuk tumbuh dan siap diolah menjadi bahan bangunan. Material lain yang lebih singkat penyediaannya adalah bambu dari hutan produksi.

Material yang digunakan dapat beragam, begitu pula untuk ukuran dindingnya. Pengolahannya dapat satu bidang dinding seluas 3m x 3m atau 3m x 6m bahkan bisa lebih sempit lagi, tergantung kebutuhan. Bidang bukaan yang sempit dapat dipasang secara vertikal maupun horizontal. Agar cukup aman dari bahaya binatang melata dan pertimbangan privasi, biasanya lubang ini diletakkan di atas.

Lubang angin seperti ini dikenal dengan naman jalusi. Penggunaan jalusi terbuka di atas kusen pintu dan jendela. Kenapa saya menulis jalusi terbuka? Karena ada beberapa disain jalusi yang awalnya terbuka menjadi ditutup menggunakan kaca. Penghawaan alami yang awalnya dapat masuk, setelah ditutup hanya cahaya matahari saja yang dapat masuk.

Jalusi terbuka dapat berupa bukaan tipis kira-kira ketinggian lubang 10 cm  dan dipasang di atas pintu atau jendela. Memang terlihat jadul, tetapi fungsi jalusi ini sangat baik bagi penghawaan alami ruang. Bentuk jalusi yang digunakan sekarang pun menjadi beragam, dapat menggunakan rooster/kerawangan, atau material bata yang dipasang dengan pola tertentu agar udara masih dapat masuk ke dalam ruang.

Di sinilah letak kreativitas dari para arsitek, bagaimana dapat memahami material secara spesifik. Selain dari material bata, lubang angin dapat terbuat dari material lain seperti kayu, bambu, besi, dan sebagainya. Lubang angin ini diolah dengan pola, bentuk, ukuran, material, dan posisi tertentu, sehingga menghasilkan karya yang baik sesuai dengan pemakainya, juga dapat menjadi elemen estetis yang bagus.

via Rumah Tanah Dijual,Di Bogor http://rumahjualdibogor.blogspot.com/2013/03/material-dinding-rumah-bernafas_18.html